3 Cara Menerapkan Kreasi Bekal Anak

Timbulnya rasa khawatir akan sikecil yang akan jajan sembarangan di sekolah tentunya wajar ya bunda. Karena selain belum terjamin gizinya, kebersihannya pun sering diabaikan oleh para penjual makanan disekolah. Untuk itu bunda, ada baiknya bunda membekali sikecil dengan kreasi bekal anak yang beragam. 

Untuk itu bunda, pada kesempatan kali ini bunda bisa mengikuti beberapa tips dalam mempersiapkan bekal untuk sikecil, sebagai berikut :

1. Memperhatikan komposisi bekal anak

Dengan mempersiapkan si kecil bekal, bukan serta merta bisa membuat bunda sembarangan memasukan sembarang makanan tanpa melihat komposisinya. Karena kreasi bekal anak yang baik, tentunya bunda harus memperhatikan makanan yang mengandung kaya serat dan gizi.

kreasi bekal anak
kreasi bekal anak

Makanan yang mengandung karbohidrat, lemak, serat dan juga protein, wajib bunda berikan dalam bekal sikecil. Namun pastikan juga bunda membekali sikecil dengan menu camilan sehat, agar sikecil tidak jajan sembarangan diluar ketika waktu makan siang. Bunda bisa membekali sikecil dengan biscuit, susu ataupun dengan potongan buah yang disukai oleh sikecil. 

2. Samakan dengan kesukaan sikecil

Bila sikecil sangat menyukai makan ayam, maka tentunya bunda bisa membekalinya dengan menu ayam ketika akan dibawa bekal ke sekolah. Namun bila setiap hari dibekali dengan menu kreasi bekal anak yang serupa, tentunya sikecil juga akan mudah bosan. Dengan demikian, bunda bisa sedikit mengakalinya dengan mengubah ayam ini menjadi seperti nugget, atau bisa dijadikan sup.

Kalaupun sikecil mulai protes juga dengan menu wajib nasi yang selalu bunda berikan, tidak ada salahnya juga bunda berikan makanan mengandung karbohidrat lain seperti misalnya dari kentang ataupun umbi-umbian. Hanya pastikan saja, sikecil akan suka dengan menu yang bunda buat agar ia lahap saat menyantap bekalnya di sekolah. 

3. Bentuk sedemikan rupa agar makanan terlihat menarik

Sikecil tentunya akan mudah tertarik dengan apa yang dilihatnya, termasuk juga dengan menu makanannya. Untuk itu bunda bisa coba bentukkan menu makanan yang bunda buat sebagai bekal sikecil. Tidak perlu skill untuk membentuk nasi menjadi seperti boneka ataupun karakter kesukaan sikecil.

Karena tentunya di era sekarang, sudah ada banyak sekali aneka cetakan makanan lucu-lucu, yang bisa bunda temukan dengan mudah di took-toko makanan ataupun di situs e-commerce kesayangan bunda.