Cara Memilih Supplier Batu Split Berkualitas

Batu split merupakan salah satu material yang banyak digunakan dalam pembuatan konstruksi bangunan. Umumnya batu ini digunakan sebagai material dalam pembuatan beton dan sejenisnya. Saat ini, material tersebut ditawarkan oleh berbagai supplier batu split yang ada di di tanah air.

Bagi Anda yang sedang mencari supplier yang menawarkan produk tersebut, berikut ini kami paparkan sejumlah tips dalam memilihnya. Tujuannya agar Anda bisa mendapatkan produk yang bagus dan berkualitas. Ingin tahu cara memilih supplier yang tepat? Simak artikel ini hingga selesai.

Ciri-Ciri Batu Split Berkualitas

supplier batu split

Sebelum kami menjelaskan cara-caranya, berikut ini kami akan coba memberikan informasi terkait ciri-ciri batu split berkualitas bagus yang layak untuk Anda jadikan sebagai pilihan.

Pada dasarnya, batu split yang bagus adalah batu yang sudah memenuhi Standar Nasional Indonesia (SNI). Sebagai bahan campuran beton, agregat batu juga harus sesuai dengan standar SNI agar kualitasnya bagus.

Berikut ini kriteria agregat batu atau pasir yang perlu Anda perhatikan.

  • Agregatnya harus halus yang terdiri dari berbagai butir tajam dan juga keras.
  • Butir agregat pasir juga harus halus dan bersifat kekal.
  • Agregat pasir tidak boleh mengandung lumpur lebih dari 5%. Jika melebihi nilai tersebut, maka pasir harus dibersihkan terlebih dahulu.
  • Pasir dan batu harus mengandung bahan organik

Di atas adalah agregat dalam menentukan pasir. Anda juga harus mempertimbangkan kualitas saat memilih batu split. Dalam memilih batu split, Anda harus menyesuaikan ukurannya dengan kebutuhan.

Anda harus memilih jenis batu split yang kualitasnya tinggi dengan karakter yang solid sehingga penggunaannya bisa menjadi lebih awet.

Batu split merupakan material yang digunakan sebagai bahan campuran dalam pembuatan beton cor untuk konstruksi. Di sisi lain, ada beberapa pilihan batu yang bisa Anda tentukan sendiri sesuai kebutuhan. Berikut adalah jenis-jenisnya.

  • Batu split berukuran 10 – 20 mm.
  • Batu split berukuran 20 – 30 mm
  • Batu split berukuran 30 – 50 mm

Tips Memilih Supplier Batu Split

Berikut ini kami akan coba paparkan apa saja hal yang harus Anda perhatikan saat memilih supplier.

1.  Cek Kualitasnya

Hal pertama yang harus Anda perhatikan adalah kualitas dari batu split yang mereka tawarkan. Carilah informasi supplier yang menyediakan produk batu split yang memiliki kualitas bagus.

2.  Cek Ukurannya

Pastikan ukuran batu split yang Anda pilih merupakan ukuran batu yang tepat sasaran. Inilah yang menjadikannya sebagai bentuk dari batu split yang terlihat bagus dan cocok untuk campuran bahan pembuatan konstruksi beton.

3.  Memperhatikan Ketersediaan Stok

Pilihlah supplier yang siap menyuplai batu split untuk kebutuhan konstruksi bangunan Anda. Stok yang mencukupi akan membantu Anda untuk menjalankan proses pembuatan konstruksi hingga selesai.

4.  Harga yang Sepadan

Pastikan harga yang ditawarkan sepadan dengan kualitasnya. Cek harga pasaran batu split dan cek kualitasnya terlebih dahulu agar Anda bisa mendapatkan relevansi antara kualitas dan juga harganya.

Rekomendasi Batu Split

Sedang mencari supplier material batu split yang terjamin kualitasnya? Kini Anda bisa menemukannya di Gerbang Watugunung Niaga (GWN). Di sini Anda bisa memesan batu split sesuai dengan kebutuhan Anda dan jumlah stok yang terjamin.

GWN hanya menyediakan produk material yang terjamin kualitasnya. Anda cek langsung melalui situs resminya untuk mengecek produk yang ditawarkannya.

Demikian penjelasan seputar tips dan cara memilih supplier batu split yang berkualitas dan juga kredibel. Kini Anda bisa mendapatkannya di GWN.