Tampil cantik tentu saja keinginan semua wanita. Banyak hal yang membuat wanita bisa tampil mewah, salah satunya menggunakan perhiasan. Tidak perlu menggunakan brand mewah dengan harga selangit untuk membuat mu tampil cantik sepanjang hari. Disini, Anda diajak untuk brand perhiasan lokal anak bangsa. Walaupun kepopuleran nya tidak sebanding dengan brand luar negeri, namun tidak ada salahnya jika Anda mencoba.
Toh, kecantikan mu juga bisa terpancar lewat brand perhiasan ini. The palace setelah meluncurkan beberapa produk perhiasan lokal, namanya semakin dikenal banyak orang. Setelah sebelumnya berhasil menggandeng Bunga Citra Lestari beberapa tahun lalu, kini produk ini berani bersaing dengan produk yang lainnya.
Sebagai brand perhiasan lokal anak bangsa, The Palace menyediakan aksesoris unik dengan desain yang mewah. Produknya berbahan dasar dari kristal, sampai dengan diamond. Dengan desain yang cukup unik akan membuat penggunanya tampil elegan dan cantik. Banyak artis papan atas memilih brand kebanggaan Indonesia ini. Kemewahan dari brand perhiasan lokal karya The Palace, membuat beberapa artis bisa semakin cantik ketika berada di sebuah acara besar.
Menjadi brand Ambassador, Bunga Citra Lestari mengenalkan beberapa produk andalan dari The Palace kepada khalayak. Banyak antusias yang di respon oleh banyak orang. Berlian-berlian olahan hasil brand perhiasan lokal ini menjadi salah satu produk andalan saat ini. Tak heran kalau BCL berani untuk memutuskan menjadi brand ambassador-nya. Cocok sekali kalau memilih berlian menjadi perhiasan masa kini, karena pasti lebih terkesan mewah dibanding dengan perhiasan lainnya.
Itu beberapa rekomendasi brand perhiasan lokal yang membuat mu tampil cantik sepanjang hari. Jika Anda beranggapan untuk tampil cantik harus menggunakan brand mewah, maka itu anggapan yang salah. Buktinya, banyak wanita menggunakan brand lokal namun tetap cantik. Dengan menggunakan brand lokal ini, kita turut membantu pengrajin dalam negeri untuk bersaing dengan brand luar negeri. Mari kita jadikan bran ini salah satu perhiasan favorite kita semuanya sebagai kecintaan kita pada negeri ini.