Bunda tentu ingin mempunyai buah hati yang tumbuh optimalĀ dari waktu ke waktu. Untuk itu, Bunda harus tahu cara menstimulasi tahapan tumbuh kembang anak sejak usia dini. Tahap ini merupakan periode emas anak agar bisa tumbuh dan berkembang dengan baik sesuai dengan usianya. Sebab itu, Bunda harus memahami cara-cara seperti di bawah ini.
Cara Menstimulasi Tahapan Tumbuh Kembang Anak
Berikut ini adalah tahapan tumbuh kembang anak yang harus Bunda ketahui dan berikan pada anak yakni:
Stimulasi Fisik dan Motorik
Untuk menstimulasi fisik dan motorik anak maka Bunda harus menyediakannya ruang bermain. Bunda juga harus melibatkan anak dalam kegiatan fisik agar koordinasi motoriknya optimal.
Bunda bisa meminta anak untuk mandi sendiri, memakai baju sendiri, dan makan sendiri. Tujuannya agar anak bisa belajar mandiri sejak kecil.
Menstimulasi Kognitif Anak
Menstimulasi kognitif anak agar Dia bisa berpikir cepat. Bunda harus sering mengajaknya berbicara dengan kontak mata, membacakan buku, dan bermain teka teki agar strategi berpikirnya berkembang.
Stimulasi kognitif ini berkaitan dengan perkembangan bahasanya. Anak belajar konsentrasi menangkap informasi, menjawab, mengingat, dan menggunakan bahasa yang benar.
Mendorong Anak untuk Bersosialisasi
Mengajaknya mengobrol dengan kontak mata agar anak bisa bersosialisasi. Bunda bisa mengajaknya bermain peran untuk melatih sosialisasinya. Bersosialisasi juga bisa dengan cara daring jika situasinya sedang pandemi covid seperti ini.
Menstimulasi Anak agar Percaya Diri
Orang tua harus menumbuhkan rasa percaya diri anak dengan membiarkan menentukan sendiri pilihannya. Berikan pujian pada anak jika melakukan hal positif misalnya anak hebat sudah membatu membuat kue atau membereskan mainan.
Jangan memarahi dan mencela anak karena dapat menyebabkan Dia berpikir buruk terhadap dirinya. Tumbuhkan rasa percaya diri bahwa dirinya anak yang baik.
Membantu Anak untuk Tangguh
Anak harus belajar tangguh untuk mengatasi masalahnya. Bunda harus mengajari anak untuk mengatasi masalahnya sendiri. Sampaikan bahwa masalah itu wajar yang terpenting adalah cara menghadapinya dengan baik.
Bunda harus menstimulasi anak dari berbagai aspek baik fisik maupun mental. Bunda bisa memberinya susu pertumbuhan Dancow Advanced Excelnutri+ 1+. Susu tersebut kaya vitamin dan nutrisi untuk membantu tahapan tumbuh kembang anak agar berkembang optimal.