Hari ibu yang jatuh pada tanggal 22 Desember merupakan hari spesial bagi setiap ibu. Jika dulu Bunda yang merayakan hari ini untuk ibu tercinta, mungkin kini saatnya untuk sebaliknya. Meskipun si Kecil belum paham mengenai hari ibu, namun merayakan hari ibu bersama-sama tetap penting dilakukan.
Pasalnya, si Kecil akan belajar makna hari ibu sehingga bisa memahaminya dengan baik. Ada beberapa kegiatan sederhana yang bisa Bunda lakukan untuk merayakan hari spesial ini. Langsung saja, berikut ini diantaranya:
Bernostalgia dengan Melihat Foto
Melihat foto ketika Bunda masih kecil merupakan salah satu kegiatan sederhana yang bisa dilakukan di hari ibu. Biarkan si Kecil melihat pertumbuhan Bunda mulai dari seumuran mereka hingga tumbuh dewasa. Si Kecil akan bahagia dengan melihat perkembangan orang tuanya.
Menanam Bunga Bersama
Merayakan hari ibu dengan menanam bunga bisa mengasah kekompakan Bunda dengan si Kecil. Agar lebih bermakna, Bunda bisa meminta si Kecil menuliskan kata. Kemudian tanamlah bunga sesuai dengan kata tersebut. Bunga akan tumbuh dengan indah sesuai kata yang telah dituliskan.
Membuat Karya yang Berkesan
Tidak hanya di luar rumah saja, Bunda bisa melakukan kegiatan menyenangkan di dalam rumah. Buatlah karya yang berkesan misalnya seperti kartu ucapan atau finger painting. Jadikan karya tersebut sebagai kenang-kenangan untuk Bunda. Jika setiap tahun dilakukan, hal tersebut tentu saja akan menjadi kenangan berharga ketika si Kecil telah dewasa nanti.
Membaca Buku
Membaca buku yang menggambarkan kasih sayang seorang ibu akan menumbuhkan rasa cinta dan hormat si Kecil. Pilihlah buku sesuai dengan usia si Kecil agar mereka bisa menangkapnya dengan baik. Aktivitas ini paling bagus jika dilakukan sebelum tidur.
Itulah beberapa cara sederhana yang bisa Bunda dan si Kecil lakukan untuk merayakan hari ibu. Jangan lupa juga untuk sarapan di pagi hari dengan makanan sehat untuk mengawali hari. Berikan si Kecil susu Dancow FortiGro agar aktivitasnya berjalan dengan baik. Tersedia tiga varian diantaranya yaitu Dancow FortiGro Instant, Dancow FortiGro UHT, dan Dancow FortiGro Full Cream. Rasa lezat yang tersedia juga menambah selera si Kecil untuk meminumnya.